CEMARAN MIKROBA PADA BAHAN MAKANAN

  • Agusrianto Yusuf Universitas Bina Mandiri Gorontalo
  • Gayatri D. Soga
Keywords: Kata Kunci: Makanan, Mikroba, Diare

Abstract

Makanan bisa membuat pemicu munculnya gangguan bila dalam  pembuatannya  makanan tertentu belum terolah dengan cara sesuai serta benar. Suatu jenis gangguan penyerta makanan ialah diare. Terbentuknya kelainan bawaan makanan misalnya diare, sangat tinggi diakibatkan adanya pencemaran biologis. Suatu pencemaran biologis yang bisa mencemari bahan pangan ialah bakteri Coliform, yakni kelompok Escherichia coli. penelitian ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada masyarakat tentang bahaya mikroba bagi kesehatan serta pengetahuan tentang ciri-ciri makanan yang tercemar mikroorganisme. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif. Tes pengetahuan menggunakan angket melalui pre test dan post test. Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 minggu di desa Sejahtera Kecamatan Bulango Selatan Kabupaten Bone Bolango. Hasil menunjukan bahwa sebelum diberikan penyuluhan 76,19 % masyarakat belum tahu tentang karakteristik dan bahaya cemaran mikroba pada makanan, dan tahu hanya 23,80 % akan tetapi setelah diberikan penyuluhan pengetahuan masyarakat meningkat menjadi 100% tahu tentang bahaya cemaran mikroba serta karakteristik makanan yang tercemar mikrooganisme.

References

Dinkes Provinsi Gorontalo. (2020). Profil Kesehatan Provinsi Gorontalo Tahun 2019. Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo. Gorontalo.

Fifendy, M. (2017). Mikrobiologi. 1st edition. Edited by Kencana. PT. Kharisma Putra Utama. Depok.

Harti, Agnes Sri. (2015). Mikrobiologi Kesehatan. CV. Andi Offset. Yogyakarta.

ICMSF. (2005). Microorganisms in Foods 6 Microbial Ecology of Food Commodities Microorganisms in Foods Second Edition. Kluwer Academic, New York.

Jawetz. Melnick. Adelberg’s. (2008). Mikrobiologi Kedokteran. edisi 23. Penerbit Buku Kedokteran ECG. Jakarta.

Karsinah, H.M, L. & Mardiastuti (2011). Mikrobiologi Kedokteran Edisi Revisi. Salemba Medika. Jakarta.

Kemenkes, RI. (2014). Pedoman Gizi Seimbang. Jakarta.

Kemenkes RI. (2020). Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2019. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Jakarta.

Notoatmodjo. 2012. Metodologi Penelitian Kesehatan. Edisi Revisi. Rineka Cipta. Jakarta.

Nelson, Roxanne. (2018). Diarrhea Remains Leading Cause of Global Mortality and Morbidity.

Pelczar Jr. Michael J. Chan E.C.S. (2013). Dasar-dasar Mikrobiologi 1, UI-Press. Jakarta.

Radji, M., Oktavia, H. & Suryadi, H. (2008). Pemeriksaan Bakteriologis Air Minum Isi Ulang Di Beberapa Depo Air Minum Isi Ulang Di Daerah Lenteng Agung Dan Srengseng Sawah Jakarta Selatan. Majalah Ilmu Kefarmasian, Vol. V, No. 2, Agustus 2008, 101 - 109.

Sofiana, E. (2012). Hubungan Higiene Dan Sanitasi Dengan Kontaminasi Bakteri Coliform Pada Jajanan Di Sekolah Dasar Kecamatan Tapos Depok. Skripsi Fakultas Kesehatan Masyarakat Program Studi Kesehatan Masyarakat Depok.
Published
2023-08-28
How to Cite
YusufA., & Gayatri D. Soga. (2023). CEMARAN MIKROBA PADA BAHAN MAKANAN. Journal of Hulonthalo Service Society (JHSS) , 2(1), 38-46. https://doi.org/10.47918/jhss.v2i1.646
Section
Journal of Hulonthalo Service Society